No Support System




Saat Tidak Ada yang Mendukung


Kenapa aku selalu merasa begitu? Padahal banyak sekali orang-orang di sekitarku yang akan memberiku dukungan kapan pun aku minta. Yang jadi permasalahan adalah aku tidak pernah meminta hal itu pada mereka. Yang kulakukan hanya menjauhi mereka. Mengabaikan mereka. Dan menyia-nyiakan kebaikan mereka. Bagaimana mereka tidak pergi dariku kalau aku terus saja bersikap seperti ini?


Sebenarnya aku sangat yakin mereka akan selalu ada di sana. Namun, kenapa berat sekali kakiku melangkah ke sana? Seolah-olah jalan menuju ke sana dipenuhi oleh kegelapan dan aku ketakutan untuk menemukan cahaya itu. Aku takut badanku akan gemetar dan suaraku hilang tidak bisa meminta pertolongan. Aku takut aku tidak berhasil sampai ke sana. Dan aku takut jika aku sudah sampai di sana yang kulihat hanya kekosongan.


Kenapa? Kenapa aku masih ragu? Tidakkah cukup bukti-bukti nyata yang mereka berikan lewat rasa kasih dan sayang? Tidakkah cukup lantunan doa yang mereka bisikkan setiap malam? Tidakkah cukup senyum dan tawa mereka untuk menemani hati dan hariku? Kenapa aku tidak mensyukuri hal itu? 

Komentar